Tips Jualan di Shopee Video Laku Keras, Tanpa Menampilkan wajah

Zahtekhno.com - Hallo Affiliator shophee, banyak pertanyaan yang muncul dibenak pemula saat menjadi Affiliator, bagaimana produk kita bisa laku keras dan banyak yang membeli produk dari keranjang Oren milik kita.


Tips Jualan di Shopee Video Laku Keras, Tanpa menampilkan wajah
Tips Jualan di Shopee Video Laku Keras, Tanpa menampilkan wajah


Sarana promosi di Shopee bisa menggunakan shopee video atau media sosial, untuk media sosial kita tinggal membuat kemudian mengunggah video dan salin Link produk shopee yang akan kita tawarkan. Jika kawan-kawan belum mahir silahkan kawan-kawan semua download di shopee video. Nanti saya akan jelaskan bagaimana mendownload Video dari shopee.


Promosi menggunakan shopee video berpeluang produk kita laku keras, Kawan-kawan jago edit video silahkan bikin video promosi dan mengunggahnya di Shopee video, saya merekomendasikan menggunakan shopee video agar peluang lakunya lebih besar.


Mungkin dibenak pemula bertanya, kak, saya gak jago edit, kak saya malu tampil depan kamera, kak suara saya gak enak didengar dan masih banyak alasan pemula saat menjadi Affiliator shophee, nah kamu gak perlu khawatir karena saya akan sharing tentang tips bagaimana dagangan kamu laku tanpa kamu membuat video sendiri yang menampilkan wajah. 


Tips Jualan di Shopee Video


1. Cari produk yang sudah laku ribuan dengan penilaian yang sangat baik.


Dengan produk yang laku keras dengan penilaian Sangat baik akan meningkatkan kepercayaan calon Konsumen membeli di keranjang Oren milik kamu.


Untuk mendapatkan Video shopee Kamu download Video Yang ada pada di Toko Shopee


Apakah tidak melanggar? jawabannya tidak. Shopee memperbolehkan kita ambil video yang ada di toko, namun alangkah bijaknya linknya kamu cantumkan adalah toko tersebut. berikut langkah-langkah download video di shopee


Silahkan cari produk yang kamu ingin promosi, cek apakah ada video promosi nya tidak, jika ada silahkan salin tautan, caranya sebagai berikut 


  • Sebelum kamu klik tautan, silahkan tambahkan ke favorit terlebih dahulu, dengan klik love supaya mudah mencari tokonya
  • Klik ikon bagikan yang ada diatas, kemudian pilih salin tautan.
  • Buka google chrome, silahkan pastekan di google chrome link yang kalian salin
  • Video akan muncul scroll perlahan ada tanda titik 3 silahkan klik, nanti ada pilihan download silahkan download


2. Setelah video sudah didownload, silahkan upload ke shopee video, klik pojok  kanan bawah tulisan saya, kemudian pilih video, klik lihat semua, kemudian klik posting video.

3. Silahkan unggah video yang telah didownload 

4. Tambahkan keterangan

5. Gunakan Tanda tagar

6. Gunakan sampul

7. Silahkan tambahkan produk, ini yang paling penting untuk memunculkan keranjang Oren setelah itu klik posting

8. Tips yang selalu saya lakukan adalah menggunggah 10 video setiap hari, semakin banyak video yang kita unggah maka peluang lakunya lebih besar. Satu lagi usahakan jualan kamu satu nice, semisal kamu jualan perabotan maka fokus kamu ada jualan perabotan Jangan dicampur-campur, jika campur-campur Video kamu sulit untuk viral. 


Sekian dulu penjelasan dari Mimin, semoga jualan Kawan-kawan Affiliator laku keras. 







Posting Komentar untuk "Tips Jualan di Shopee Video Laku Keras, Tanpa Menampilkan wajah"